Infografis SMK INDUSTRI KREATIF

     Lembaga pendidikan SMK Industri Kreatif yang berada di Kecamatan Bantargebang, Kota Bekasi membuka penerimaan peserta didik baru tahun pelajaran 2022/2023. Penerimaan peserta didik baru ini dibuka mulai dari Bulan Juni.


     Pendaftaran siswa baru dilakukan secara offline. Di mana pendaftaran bisa dilakukan di sekretariat penerimaan siswa baru, dengan alamat SMK Industri Kreatif, Kecamatan Bantargebang. Pendaftaran dilakukan setiap jam kerja, Pukul. 08.00 — 16.00 WIB. 


SMK Industri Kreatif memiliki dua jurusan dan salah satunya adalah Sistem Informatika Jaringan dan Aplikasi (SIJA)


Sistem Informatika Jaringan dan Aplikasi (SIJA) merupakan jurusan yang bergerak di bidang teknologi seperti komputer, jaringan dan membuat aplikasi. Tidak hanya bisa menguasai tentang komputer, jaringan dan aplikasi, di jurusan SIJA juga bisa menjadi seorang web developer seperti web development atau membuat web design dan lain-lain.


Sistem Informatika Jaringan dan Aplikasi (SIJA) dilatarbelakangi oleh kompetensi keahlian baru di program keahlian teknik informasi komunikasi. Pembukaan jurusan ini ditandai dengan terbitnya surat keputusan Direktorat Jenderal Dasar dan Menengah tentang spektrum keahlian pendidikan menengah kejuruan No. 4678/D/Kep/2016. 


SIJA tersebut nantinya akan menempuh pendidikan selama 4 tahun yang terbagi menjadi dua model belajar yaitu, belajar di sekolah 3 tahun dan dilanjutkan 1 tahun di industri.


SIJA merupakan jurusan yang baru di jenjang pendidikan SMK yang ada di Indonesia.


Materi yang dipelajari SIJA


• Simulasi dan Komunikasi Digital

• Fisika

• Kimia

• Sistem Komputer

• Komputer dan Jaringan Dasar

• Pemrogram Dasar

• Dasar Desain Grafis

• Infrastruktur Komputasi Awan (IaaS)

• Platform Komputasi Awan (PaaS)

• Layanan Komputasi Awan (SaaS)

• Sistem Internet of Things (SIoT)

• Sistem Kemanan Jaringan 

• Produk Kreatif dan Kewirausahaan


Prospek Kelulusan


Bisa bekerja di perusahaan, perkantoran atau lebih baik lagi untuk berwiraswasta.

• Developer Aplikasi (Programmer)

• IT Support (perangkat lunak, perangkat keras dan jaringan).

• Konsultan IT (kursus dan tutorial)

• Wirausahawan di bidang IT (perangkat lunak, perangkat keras dan jaringan)

• Wirausahawan di bidang desain (perangkat lunak, perangkat keras dan jaringan)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Hari Lahir Pancasila 1 Juni, berikut sejarahnya

Produk Kreatif dan Kewirausahaan

Manajemen Logistik di Bekasi